Pizza ini mbikinnya udah minggu lalu, buat bekal jalan2 ke kumamoto zoo. Tapi baru sempat posting sekarang....
Sebenernya kurang puas dengan hasil pizza ini, masih banyak kekurangan, mungkin karena ini pertama kalinya saya mbikin baked pizza. Sebelumnya pernah sekali mbikin pizza kukus. Untuk pizza jamur ini, bahan2nya minimalis, karena menyesuaikan dg stok di kulkas, tanpa sosis, ayam ataupun daging2an, jadilah pizza sederhana ini :))) Untuk resep adonan kulit pizza nya, saya pake resep nya Bunda Yulyan Parwati, makasih resepnya ya Bund ^^
Resep Adonan Kulit Pizza
Saya pakai bahan kulit 1/2 resep aja, saus dan topping modifikasi sendiri. Berikut ini resepnya dg sedikit perubahan dr saya:
Bahan Kulit : (*ummi: pake 1/2 resep dari ini)
Bahan biang :
1 sdm ragi instant
75 ml air hangat
1 sdt gula pasir
Bahan :
500 gr tepung terigu protein sedang
150 ml air
1 sdm minyak zaitun (*ummi: minyak goreng)
1 sdt garam
Cara :
- larutkan ragi instant dan air hangat. tambahkan gula pasir aduk rata. Diamkan 10 menit sampai berbusa
- campur tepung terigu dan larutan ragi instant. uleni rata. Tuang air sedikit2 sambil diuleni sampai kalis.
- masukkan minyak zaitun dan garam uleni sampai elastis. Bulatkan, letakkan di baskom yang telah dioles minyak zaitun, diamkan 1 jam.
- Adonan siap digunakan.
- Kempiskan adonan, bagi 4 bagian adonan (*ummi: bagi mjd 2 bagian), bulatkan, diamkan 10 menit.
- giling tipis setebal 1/2 cm hingga berbentuk bulat dengan sisi lebih tebal.
- letakkan di loyang yang ditaburi tipis tepung terigu. Tusuk2 adonan dengan garpu.
- Oven 7 menit dengan api bawah suhu 190 deg C sampai setengah matang. Angkat.
(*ummi: kurang teliti dalam membaca resep ini, adonan kulit tdk di oven dulu, tapi langsung dioven bersama topping, hiks, salah langkah, jadinya hasil akhir adonan kulit kurang matang, lalu akhirnya dioven lagi 160 deg C kira2 15 -20menit)
Bahan saus :
5 sdm saus tomat siap pakai
Bahan topping: (secukupnya)
bawang bombay
paprika hijau
jamur, iris tipis
tomat
keju mozarella
- Oles pizza denggan saus, taburi topping.
- Oven 10 menit dengan api bawah suhu 200 deg C sampai matang.
(*ummi: adonan kulit langsung dioven bersama topping)
Alhamdulillah, walaupun salah langkah dalam proses pembuatannya, pizza ini jadi juga.... :) tapi kurang puas dg pizza ini, next time pengen mbikin lagi, yg sesuai prosedur.....hehe.... :)))
No comments:
Post a Comment