Sunday, September 16, 2012

Brokoli Saus Jamur

brokoli saus jamur

Brokoli Saus Jamur

Ingredients :
350 gr brokoli, potong2 
140 gr jamur shiitake
1 siung bawang bombay, iris tipis2
1 sdt bawang putih halus
1/4 sdt merica bubuk
1/4 sdt daun oregano cincang
3-4 sdm kecap
garam dan gula secukupnya
1 sdm munjung tepung tapioka/maizena
500-700ml air

Method :
Rebus/kukus brokoli hingga matang. Tiriskan.
Tumis bawang bombay bersama bawang putih halus hingga harum. 
Tambahkan air. Setelah mendidih masukkan jamur. 
Tambahkan merica, gula, garam, kecap dan daun oregano. Masak hingga jamur lunak  dan bumbu meresap.
Larutkan tepung maizena dengan sedikit air dalam sebuah mangkuk. Masukkan larutan tepung ke dalam tumisan jamur. Aduk rata hingga kuah jamur mengental. Matikan api. 
Tata brokoli di piring, siram dengan saus jamur. Sajikan ^^


brokoli saus jamur



brokoli saus jamur

2 comments:

  1. dear ummi... tertarik dengan resep ini untuk mertua... Nanya yah ummi, untuk kecapnya pakai kecap apa?
    Kalau oregano gak ada bisa diganti dengan apa? Terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. maaf baru balas, Mbak...kecapnya saya pakai kecap Indonesia, Mbak....kalo ga kecap bango mungkin kecap ABC....:)
      oregano nya bisa diganti daun aromatil lainnya seperti basi, parsley....atau kalo diskip jg gpp :)

      Delete