Monday, September 3, 2012

Aneka Bumbu dan Masakan Jepang


MENGENAL BUMBU & MASAKAN JEPANG
Source : Kamus Dapurku

DASHI
Kaldu asal Jepang yg kini dijual instan dlm bentuk
bubuk. Aslinya terbuat dr KONBU (rumput laut Jepang)
dan KATSUOBUSHI (remahan ikan Bonito atau Bonito
flake).

KONBU atau KELP
Bahan dasar pembuatan kaldu Jepang, terbuat dr sejenis
rumput laut. Bentuknya tipis, berwarna hijau tua dg
sedikit serbuk putih di permukaannya. Dijual dlm
kemasan plastik.

DAIKON
Lobak putih segar, bisa dimakan mentah atau dimasak
sbg sup. Sering digunakan sbg penawar rasa utk makanan
berminyak.


SHOYU
Kecap yg terbuat dr kedelai, gandum dan garam. Sering
dipakai dlm olahan makanan Jepang. Di meja makan
biasanya tersedia USUKUCHI SHOYU (kecap yg lbh light).
Sedangkan utk memasak digunakan KOIKUCHI SHOYU (kecap
kental dan asin).


SAKE (HARAM hukumnya dlm ISLAM)
Minuman dr hasil fermentasi beras, rasanya tawar.
Berwarna bening kekuningan, beraroma tajam dan
berkadar alkohol 14-17%, sering dipakai dlm pembuatan
makanan Jepang.
Dijual dalam kemasan botol.
(*ummi: sake bisa diganti cuka/jeruk nipis)

MIRIN (HARAM hukumnya dlm ISLAM)
Sake manis utk masakan. Bentuknya cair, warnanya
bening coklat kekuningan. Biasanya digunakan utk
masakan ungkep, campuran saus dan olesan Yakitori.
Dijual dalam kemasan botol.
(*ummi: mirin bisa diganti kecap manis/gula)


WASABI
Wasabi yg asli diparut dr akar tanaman wasabi (lobak
Jepang yg berwarna kehijauan).
Yg siap pakai dijual dalam bentuk pasta atau bubuk yg
harus dilarutkan dg air sebelum dipakai. Warnanya
hijau dg rasa pedas. Wasabi digunakan dlm jumlah
sedikit sbg pelengkap hidangan Shusi atau bumbu saus
Sashimi, spt org Indonesia menggunakan sambal.

NORI
Rumput laut yg dikeringkan hingga berupa lembaran
tipis berwarna hijau tua kehitaman. Digunakan utk
membungkus atau menggulung Sushi, atau taburan pd
masakan berkuah.

TOFU
Adalah tahu khas Jepang yg sangat lembut dan cenderung
rapuh, spt umumnya tahu bahan dasarnya kedelai.

ABURAGE
Tahu Jepang yg digoreng kering dan diiris tipis spt
kertas, berwarna coklat dan berbentuk segi empat atau
bujur sangkar. Dijual dlm bentuk segar atau beku.

OGURA
Es krim yg terbuat dari kacang merah

TERIYAKI
Adalah daging panggang khas Jepang

TERIYAKI SAUCE
Saus khas Jepang yg terbuat dr kecap asin, jahe, kaldu
dan mirin. Berwarna coklat kehitaman. Dpt dibuat
sendiri dg mencampur : 4 sdm kecap asin, 2 sdm gula
pasir, 1/4 sdt jahe parut, 1 sdm sake & 6 sdm mirin.

MISO
Bumbu khas Jepang yg terbuat dr campuran kacang
kedelai dg beras atau barley yg difermentasi. Yg
rasanya tawar berwarna kuning kecoklatan. Sedangkan yg
manis berwarna kuning pucat, atau yg berwarna merah
kehitaman.

WAKAME
Sejenis rumput laut, bila sdh direndam akan menjadi
sgt lunak. Dijual dlm kemasan plastik dlm bentuk
kering, utuh atau potongan.

BENI SHOGA
Adalah acar jahe khas Jepang, berwarna merah.

TEMPURA
Gorengan khas Jepang yg menggunakan tepung khusus yg
ringan & renyah.

UDON
Adalah mie yg tebal yg terbuat dr terigu, lbh tebal dr
Soba & Ramen. Udon bisa disajikan dingin maupun panas
dg beragam topping spt Tempura.

SOBA
Adalah mie Jepang yg terbuat dr tepung sejenis gandum.
Ada yg segar dan ada yg kering. Yg kering dijual dlm
bentuk spt lidi dg 3 pilihan warna, yaitu hijau,
kuning dan coklat.

UNAGI
Adalah belut asap

SASHIMI
Berupa irisan ikan mentah yg segar tanpa tulang dan
kulit.Disajikan begitu saja tanpa nasi, dan umumnya
dimakan dg dicelupkan terlebih dahulu ke dlm saus..
Jenis ikan yg sering dipakai adalah salmon, tuna,
kakap, makarel dan cumi.

SUSHI
Adalah perpaduan dr nasi Jepang dg sashimi.
Contohnya:
NIGIRI-SUSHI, yaitu nasi yg dipadatkan dan diatasnya
diletakkan sepotong sashimi.
MAKI-SUSHI, berbentuk spt rolade dg bbrp lapisan yg
terdiri dr nasi, sashimi atau sayuran, dan buah yg
digulung dg nori.
TEMAKI-SUSHI, berbentuk spt kerucut. sama spt Maki
hanya berbeda teknik menggulungnya.

DONBURI
Adalah semangkuk nasi putih dg topping spt tempura,
sayuran, seafood dll.

ONIGIRI
Kudapan berupa bola nasi putih yg dibungkus dg nori
dan berisi acar apricot, tuna atau salmon.

CHAHAN
Nasi goreng ala Jepang, berwarna putih dan berisi
kacang polong, telur, kol, wortel dan daging cincang.

SHISITO
Salah satu jenis cabai yg sering digunakan di dapur
Jepang. Berwarna hijau agak terang, mirip cabai hijau
hanya permukaan kulitnya bergelombang. Ujung cabainya
tdk meruncing. Bisa diperoleh di pasar swalayan
Jepang.

SUKIYAKI
Adalah irisan tipis daging sapi dg sedikit lemak. Dpt
diganti dg daging has sapi yg diiris melintang tipis.

YAKINIKU, YAKITORI
Hidangan Jepang yg dipanggang

MATCHA
Teh hijau khas Jepang yg sdh diekstraksi (green tea
powder), aromanya sgt wangi dan mempunyai rasa yg
khas.

SAUS PONZU
Disebut jg saus lemon. Terbuat dr campuran air jeruk
lemon, kecap asin, cuka beras, mirin dan bonito.
Berwarna coklat bening, dikemas dlm botol.

AKAMISO
Atau taoco merah yg rasanya pedas, bentuknya pasta dan
dijual dlm kemasan plastik.

MOCI
Adalah ketan kukus yg dihaluskan dan dibentuk segi
empat atau bulat.




4 comments:

  1. wah kalau ikan yang mentah langsung santap apa nggak amis ya ?
    kelebhannya and kekurangannya apa tuh ikan yang mentah langsung santap ?
    salam sukses

    ReplyDelete
  2. dashi itu mirip sama vetsin gak ya mbak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. kayaknya beda Mbak....klo dashi bahan dasarnya dari katshuobushi atau kulit dan daging ikan bonito yang diiris tipis dan dikeringkan....biasanya kalau mbikin dashi stok , katsuo bushinya saya rebus, ditambah gula dan garam secukupnya....jadi lah kuah dashi :) tapi agak beda sih dengan dashi instan yang dibeli ditoko2....

      Delete
  3. Saya lg browsing cari tahu nama makanan jepang spt rollade ayam panggang, dulu ada di gerai makanan jepang di Hero Tarogong... tq JC

    ReplyDelete