Sunday, February 16, 2014

Sayur Tahu Kecambah




Bismillah...
Sayur tahu kecambah ini, simple banget bahan cara membuatnya. Salah satu sayur yang sering saya buat, dan anak-anak juga lumayan suka. Penyajiannya tinggal saya tambah telur ceplok atau telur dadar  aja...hehe....edisi males masak yang ribet2 :D Biasanya kalau mbikin kuahnya saya banyakin, kadang saya sajikan dengan mie basah dengan gerusan cabe rawit dan petis (sambal petis), plus kerupuk, jadi mirip lontog balap...hehe :) Tapi untuk kali ini petisnya saya tambahkan di kuahnya langsung ^^





Sayur Tahu Kecambah

Bahan-bahan :
400 gr tahu, goreng dan potong-potong (*ummi: pakai tahu goreng siap pakai)
1 btg bawang daun, iris serong tipis-tipis
250gr kecambah
500ml air
4 sdm kecap manis atau sesuai selera

1 sdm bawang putih halus
1/2 sdt merica bubuk
2 sdm petis udang, larutkan dengan sedikit air (optional)
garam, dan gula secukupnya

Cara Membuat :
Tumis bawang putih halus dan bawang daun hingga harum, tambahkan air dan larutan petis.
Masukkan tahu, bubuhkan merica bubuk, kecap manis, gula dan garam secukupnya.
Masak hingga mendidih, masukkan kecambah, cicipi rasanya. Masak sebentar, kemudian angkat.
Sajikan hangat-hangat.

Note :
Bila ingin pedas, bisa juga ditambah irisan cabe rawit, tumis bersama bumbu halus.
Bisa ditambah telur puyuh rebus, irisan bakso, irisan ayam, dll.



2 comments:

  1. bisa juga ya dikasih petis, kalo saya mah ditumis biasa aja hihi..belum pernah makan petis sih..:D

    ReplyDelete
    Replies
    1. tambah petis enaak Mbak....apalagi klo pedess...:))))

      Delete